-->

Pengertian dan Fungsi Portscan, Lookup, dan Whois

Portscan

Port Scan digunakan untuk melihat port apa saja yang terbuka. Misalkan jika ingin melihat port apa saja yang terbuka pada komputer localhost, ketikkan alamat tujuan pada Network address lalu pilih Scan. Port Scan banyak digunakan untuk mencari titik lemah suatu host pada jaringan.

Kadangkala port scanner digunakan untuk tujuan yang kurang baik, seperti untuk kegiatan hacking dan cracking.
Baca juga : Termux Aplikasi Hacking Favorit
Saat ini sudah ada penangkal port scanner yang dapat mendeteksi aktifitas scan port. Contoh aplikasi Windows yang dibuat untuk menangkal port scan yaitu EtherPeek, Nuke Nabber, Port Dumper.
Portscan pada ubuntu
Portscan pada Ubuntu 

Lookup

Dalam Lookup adalah utilitas untuk query server DNS. Lookup hanya dapat digunakan manakala host terhubung dengan server DNS. Jika ingin mencari informasi host, ketikkan alamat host pada kotak Network address, kemudian pilih Lookup.

Baca Juga

Lookup menyediakan beberapa pilihan query. Pilih Information type dan pilih query yang diinginkan. Linux dan Windows menyediakan utilitas mode teks yang berfungsi sama dengan Lookup, namanya nslookup. Gunakan Terminal (pada Linux) atau Command Prompt (pada Windows).
Lookup pada Ubuntu
Lookup pada Ubuntu

Whois

Whois digunakan untuk mencari informasi suatu domain. Katakanlah kita ingin mengetahui apakah domain tertentu telah dimiliki oleh seseorang, misalnya kita ingin tahu apakah domain www.openlab.net masih tersedia atau sudah dibeli orang lain?  
Whois pada Ubuntu
Whois pada Ubuntu

Ketikkan saja pada Domain address: www.openlab.net lalu klik Whois. Agar utilitas Whois ini dapat berfungsi maka komputer hams terhubung ke  Internet atau ke server Whois.  Informasi domain juga dapat diperoleh  dengan mengunjungi berbagai situs,  salah satunya www.whois.net.  
Whois pada whois.net
Tampilan whois dari google.com

Kunjungi situs tersebut lalu ketikkan domain name pada kotak pencarian. Finger digunakan untuk mencari informasi system user, untuk alasan security adakalanya service finger dinonaktifkan.

Sekian artikel Pengertian dan Fungsi Portscan, Lookup, dan Whois. 

Related Post

0 Response to "Pengertian dan Fungsi Portscan, Lookup, dan Whois"

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan sopan. Patuhi aturan Netiquette, Jangan bicara kotor dan dilarang spam.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel